Posted by : Unknown
Indonesia
DOTA Festival 2015 (IDFEST 2015) yang akan diadakan pada tanggal 11-12
Desember 2015, adalah sebuah acara yang dimotori oleh salah satu komunitas
DOTA yang berdomisili di Jakarta yaitu Dota Café Community. Tournament
yang membagikan total hadiah 30 juta rupiah ini tidak hanya menyuguhkan
sebuah Tournament sebagai acara utama tetapi juga terdapat talk show
bersama the best player DOTA 1 yaitu Sony Ariyanto yang lebih dikenal
sebagai Lakuci dari Tim terbaik DOTA 1 yaitu XCN. Acara ini dimeriahkan
juga dengan lomba stand up comedy dan juga kompetisi video rampage.
Berlokasi di Abbalove Greenville Maizonette FC 10, Jakarta Barat, acara ini memiliki slogannya yaitu “Play with Attitude” yang juga akan menjadi topik perbincangan bersama dengan Lakuci. Dota Café community sendiri menyadari bahwa untuk memajukan E-sport Indonesia, setiap players selain memiliki mechanical skill yang baik juga harus memiliki attitude yang baik pula. Hal inilah yang masih kurang pada players-players nasional kita. Maka dari itu, pada kesempatan kali ini, bukan seberapa banyak hadiah yang akan didapatkan oleh para finalis 8 besar, tetapi juga pembekalan bagi para pro players dan juga amateur players yang hadir untuk dapat memiliki pola pikir dan attitude yang baik ketika mengikuti serangkaian acara IDFEST 2015 ini.
Berlokasi di Abbalove Greenville Maizonette FC 10, Jakarta Barat, acara ini memiliki slogannya yaitu “Play with Attitude” yang juga akan menjadi topik perbincangan bersama dengan Lakuci. Dota Café community sendiri menyadari bahwa untuk memajukan E-sport Indonesia, setiap players selain memiliki mechanical skill yang baik juga harus memiliki attitude yang baik pula. Hal inilah yang masih kurang pada players-players nasional kita. Maka dari itu, pada kesempatan kali ini, bukan seberapa banyak hadiah yang akan didapatkan oleh para finalis 8 besar, tetapi juga pembekalan bagi para pro players dan juga amateur players yang hadir untuk dapat memiliki pola pikir dan attitude yang baik ketika mengikuti serangkaian acara IDFEST 2015 ini.
Selain itu, kami juga mengapresiasi para pejuang-pejuang E-sport yang masih eksis di Indonesia, karena itu ajang IDFEST 2015 ini akan mengadakan Pro Players Red Carpet dan juga Awarding Night yang akan sangat meriah di puncak acara IDFEST 2015 ini.
Acara IDFEST 2015 ini juga akan memberikan banyak sekali nominasi-nominasi untuk para pro players yang bergabung di acara ini. Nominasinya adalah Best carry, best Support, Best offlane, Best midplayer, MVP (most Valuable Player), dan best Epic save. Para gamers juga akan disambut dan diapresiasi ketika datang ke acara ini. Acara ini benar-benar ingin menjadi rumah bagi para gamers khususnya pemain DOTA. Untuk mendapatkan informasi lengkap mengenai acara ini, kalian bisa langsung mengunjungi website resminya melalui tautan berikut ini.